Berawal dari pertanyaan mahasiswa saya, Gimana pak caranya melampirkan file di Blog??? saya langsung berfikir dan menganalisa pertanyaan tersebut. Di blog kita dapat melampirkan file gambar dan video, selain dari itu saya belum tau kecuali kita menggunakan Link file yang telah di sharing di Google Drive.
Google Drive merupakan media penyimpanan dengan kapasitas 5 GB yang sifatnya dapat dirahasiakan (tanpa sharing) atau dapat dibagi (disharing), untuk itu saya akan berbagi disini bagaimana caranya kita berbagi File di Google Drive dengan menggunakan Link Blogger. Silahkan disimak step by step yang harus dilakukan berikut ini:
1. Anda harus login terlebih dahulu di Gmail atau di Blogger dengan menggunakan Account/ Email yang telah di buat di Google. Kali ini saya logi di Gmail sehingga tampak seperti berikut ini:
2. Klik Menu Drive
3. Tampilan Google Drive
4. Klik Tombol Create apabila ingin membuat Folder, Documents, Presentation, dst.
5. Klik Tombol Upload dan Files apabila ingin memasukkan file yang ingin di dimasukkan ke Google Drive seperti pada gambar berikut ini:
6. Pilih File yang akan diupload ke Google Drive, kemudian klik tombol Open seperti pada gambar berikut ini:
7. Proses upload akan berlangsung seperti pada gambar berikut, diharapkan kesabaran anda karena proses ini akan tergantung pada ukuran file, kecepatan upload, dan koneksi jaringan internet yang kita gunakan.
8. Jika proses upload berhasil maka akan muncul pesan Uploaded dan nama file yang dipilih juga akan muncul sebagaimana gambar berikut. Proses upload sampai disini sudah berhasil dengan status file belum tershare atau hanya kita yang dapat menggunakannya.
9. Apabila kita ingin share, silahkan klik tombol share
10. Ganti sharing seting dengan mengklik tombol change sebagaimana pada gambar berikut:
11. Ganti sharing setting dari Private menjadi Anyone with the link atau ke Public on the web
12. Boleh mengganti Access menjadi can edit, can comment, atau can view. Pada contoh ini saya menggunakan default yaitu can view.
13. Klik Tombol Save untuk menyimpan proses perubahan yang telah dilakukan.
14. Copy Link yang akan disharing dengan memblok alamatnya kemudian tekan CTRL + C atau copy
15. Selanjutnya di Blog klik Link
16. Isikan Teks to Display atau teks yang ingin ditampilkan [terserah anda], kemudian isikan web address dengan mempaste alamat yang telah dicopy pada langkah ke 14 dan akhiri dengan mengklik tombol OK. Hasilnya seperti ini Klik Disini
17. Klik Tombol Publikasikan di Blog dan selamat mencoba semoga sukses.
Senin, 15 April 2013
Kamis, 11 April 2013
Rilis Sementara Penyelesaian Tugas Komputer II
Silahkan klik disini untuk melihat daftar sementara yang menyelesaikan tugas Komputer II jurusan Manajemen D Semeseter 6 STIE Muhammadiyah Mamuju - Sulbar untuk diketahui.
Selasa, 09 April 2013
Mengubah Isi dan Tampilan Blog
Pagi
ini saya membuka email dan blog saya sambil sesekali minum air putih dalam kemasan
botol. Perhatian saya tertuju kepada postingan dengan judul Sekilas
Tentang Blog, sambil membuka dan menyimak isinya saya menarik
kesimpulan bahwa masih ada yang kurang disana yaitu bagaimana jika orang awam
yang baru membuat Blog, pastinya tidak tau harus berbuat apabila terjadi
kesalahan atau terjadi kekurangan dalam penulisan, baik judul maupun isinya. Nah
kali ini saya akan mencoba menutupi kekurangan postingan terdahulu tersebut dan
silahkan disimak dengan baik dan berurutan ya:
1. Buka alamat http://www.blogger.com
2. Perhatikan bahasa yang akan digunakan pada sudut kanan bawah browser anda. Kali ini saya menggunakan Bahasa Indonesia.
1. Buka alamat http://www.blogger.com
2. Perhatikan bahasa yang akan digunakan pada sudut kanan bawah browser anda. Kali ini saya menggunakan Bahasa Indonesia.
3. Silahkan klik Masuk atau Login dengan menggunakan username atau nama pengguna serta password atau sandi gmail anda.
5. Untuk Mengubah Isi atau Data Blog, dekatkan mouse ke Judul entri atau data yang telah kita buat sehingga muncul menu Edit | Lihat | Berbagi | Hapus
- Klik
Edit apabila anda ingin merubah atau
menambah isi data yang telah di masukkan.
- Klik
Lihat apabila anda ingin melihat
tampilan isi data dari judul yang dipilih di dalam browser.
- Klik
Berbagi apabila anda ingin
membagikan ke teman-teman baik di gogle+ maupun langsung ke email yang
diinginkan.
- Klik
Hapus apabila anda ingin menghapus
judul beserta isi data yang dipilih.
6. Untuk Mengubah Template atau Tampilan Blog,
silahkan klik menu Template yang
berada di sebelah kiri daftar judul isi blog yang telah dimasukkan seperti
gambar berikut:
7. Geser atau Scroll kebawah untuk menampilkan
template/tampilan yang akan kita gunakan, kemudian dekatkan mouse ke template
yang akan kita gunakan sehingga muncul menu Terapkan Ke Blog | Sesuaikan
8. Klik Gambar untuk memperbesar sekaligus menampilkan gambaran blog apabila template ini digunakan nantinya.
9. Klik Terapkan Ke Blog untuk merubah tampilan/ template Blog kita.
10. Selamat mencoba
Bahan Praktek Komputer II (Penyusunan Laporan Keuangan)
Seluruh materi yang akan saya tampilkan adalah materi yang diberikan oleh senior saya waktu masih kuliah dulu dan sekarang beliau menjadi dosen kopertis wilayah IX Makassar. Waktu saya diminta oleh teman saya untuk mengajar, pada awalnya saya bertanya tentang garis garis besar program pengajaran (GBPP) namun gitu dech...., aku juga gak tau mau berbuat apa sehingga saya mendapatkan bantuan dari taman saya ini. Untuk teman saya terima kasih ya atas bantuannya sekaligus mohon ijin untuk mempublikasikannya, dan untuk teman-teman mahasiswa yang saya ajar berikut bahan prakteknya sekaligus menjadi tugas kalian dan tetap semangat jangan putus asa.
BAHAN PRAKTEK :
Buatlah Tabel Neraca Saldo dan Tabel Penyesuaian seperti contoh dibawah ini ( Neraca Saldo dan
Tabel Penyesuaian berada pada Sheet yang berbeda)
PENGELOMPOKAN JENIS REKENING:
1.Aktiva
2.Hutang
3.Modal
4.Pendapatan
5.Biaya
Tugas:
- Buatlah/susun Neraca Lajur berdasarkan data dari tabel Neraca Saldo dan Tabel Penyesuaian diatas ..!!
- Lengkapi juga dengan Laporan Laba/Rugi, Perubahan Modal dan Neraca dengan format seperti berikut ini:
Langkah-langkah Penyusunan:
1. Masukkan data pada Neraca Saldo dan Jurnal penyesuaian dalam Neraca Lajur (perhatikan penempatan kolomnya)
2. Pada kolom Neraca Saldo Setelah Disesuaikan gunakan rumus perhitungan sebagai berikut:
a. Debit
- Jika pada DNS=0, maka DNSD = 0
- Jika pada DNS>0 dan DP>0, maka DNS+DP
- Selain itu, maka DNS-KP
b.Kredit
- Jika pada KNS = 0, maka KNSD = 0
- Jika pada KNS>0 dan KP>0, maka KNS+KP
- Selain itu, maka KNS - DP
3. Pada Kolom Laba-Rugi gunakan rumus perhitungan sebagai berikut:
a.Debit: Jika jenis rekeningnya adalah Biaya maka nilai DNSD yang diambil selain itu maka 0
b.Kredit: Jika jenis rekeningnya adalah Pendapatan maka nilai KNSD yang diambil, selain itu maka 0
4. Pada kolom Neraca gunakan rumus perhitungan sebagai berikut:
a.Debit: Jika jenis rekeningnya adalah Aktiva maka nilai DNSD yang diambil, selain itu 0
b.Kredit: Jika jenis rekeningnya adalah Aktiva, Hutang atau Modal maka nilai KNSD yang diambil, selain itu maka 0
Keterangan :
•DNS = Debit Neraca Saldo
•KNS = Kredit Neraca Saldo
•DP = Debit Penyesuaian
•KP = Kredit Penyesuaian
•DNSD = Debit Neraca Saldo Setelah Disesuaikan
•KNSD = Kredit Neraca Saldo Setelah Disesuaikan
BAHAN PRAKTEK :
Buatlah Tabel Neraca Saldo dan Tabel Penyesuaian seperti contoh dibawah ini ( Neraca Saldo dan
Tabel Penyesuaian berada pada Sheet yang berbeda)
PENGELOMPOKAN JENIS REKENING:
1.Aktiva
2.Hutang
3.Modal
4.Pendapatan
5.Biaya
- Buatlah/susun Neraca Lajur berdasarkan data dari tabel Neraca Saldo dan Tabel Penyesuaian diatas ..!!
- Lengkapi juga dengan Laporan Laba/Rugi, Perubahan Modal dan Neraca dengan format seperti berikut ini:
Langkah-langkah Penyusunan:
1. Masukkan data pada Neraca Saldo dan Jurnal penyesuaian dalam Neraca Lajur (perhatikan penempatan kolomnya)
2. Pada kolom Neraca Saldo Setelah Disesuaikan gunakan rumus perhitungan sebagai berikut:
a. Debit
- Jika pada DNS=0, maka DNSD = 0
- Jika pada DNS>0 dan DP>0, maka DNS+DP
- Selain itu, maka DNS-KP
b.Kredit
- Jika pada KNS = 0, maka KNSD = 0
- Jika pada KNS>0 dan KP>0, maka KNS+KP
- Selain itu, maka KNS - DP
3. Pada Kolom Laba-Rugi gunakan rumus perhitungan sebagai berikut:
a.Debit: Jika jenis rekeningnya adalah Biaya maka nilai DNSD yang diambil selain itu maka 0
b.Kredit: Jika jenis rekeningnya adalah Pendapatan maka nilai KNSD yang diambil, selain itu maka 0
4. Pada kolom Neraca gunakan rumus perhitungan sebagai berikut:
a.Debit: Jika jenis rekeningnya adalah Aktiva maka nilai DNSD yang diambil, selain itu 0
b.Kredit: Jika jenis rekeningnya adalah Aktiva, Hutang atau Modal maka nilai KNSD yang diambil, selain itu maka 0
Keterangan :
•DNS = Debit Neraca Saldo
•KNS = Kredit Neraca Saldo
•DP = Debit Penyesuaian
•KP = Kredit Penyesuaian
•DNSD = Debit Neraca Saldo Setelah Disesuaikan
•KNSD = Kredit Neraca Saldo Setelah Disesuaikan
Senin, 08 April 2013
Sekilas Tentang BLOG
a. Pengertian
Blog adalah
singkatan dari weblog, biasanya berisi konten yang sifatnya dinamis. Blog juga
dapat berarti catatan online. Blog dapat dipakai untuk dijadikan buku atau
catatan harian online, maupun untuk menulis artikel seperti halnya koran
digital. Pada umumnya blog berbasis teks, walaupun ada juga blog yang berbasis
foto, berbasis video, audio, dan sebagainya. Istilah yang pertama kali
digunakan oleh Jorn Barger pada bulan Desember 1997. Jorn Barger menggunakan istilah Weblog
untuk menyebut kelompok website pribadi yang selalu diupdate secara kontinyu
dan berisi link-link ke website lain yang mereka anggap menarik disertai dengan
komentar-komentar mereka sendiri.
b. Ciri- ciri blog
Blog mempunyai
ciri-ciri yaitu mempunyai nama dan alamat yang dapat diakses secara online,
mempunyai tujuan, mempunyai postingan atau isi yang berupa informasi, catatan,
dan artikel.
c. Fungsi
Fungsinya
secara garis besar dapat dibedakan menjadi dua bagian, yaitu :
1. Blog Pribadi
Blog pribadi
merupakan jenis blog yang berfungsi sebagai catatan atau buku harian online
seseorang.
2. Blog Usaha
Blog usaha
adalah blog yang berguna untuk melakukan komunikasi sebuah perusahaan dengan
pelanggan atau konsumen, menawarkan jasa, atau informasi mengenai usaha yang
sedang dijalankan. Blog usaha juga digunakan untuk keperluan penguatan merek,
atau di fungsikan untuk layanan kepada masyarakat sebagai sarana promosi atau
iklan.
d. Tujuan
Tujuan umum dari
blog adalah media untuk berbagi pengalaman, saling bertukar ilmu pengetahuan
dengan pembaca, sebagai media untuk berkarya atau aktualisasi diri, menyalurkan hobi yang dapat memberikan
manfaat kepada diri sendiri maupun orang lain.
e. Cara Membuat
1. Anda
diharuskan memiliki akun gmail (yang belum silahkan buat di www.google.com)
2.
Silahkan kunjungi situs www.blogger.com
3.
Setelah halaman pendaftaran terbuka, alihkan
perhatian ke sebelah kanan bawah, disanrankan untuk mengubah bahasa ke Bahasa Indonesia
agar lebih mudah difahami.
4.
Silahkan klik Masuk atau Login dengan
menggunakan username atau nama
pengguna serta password atau sandi gmail anda.
5. Klik
Tombol Blog Baru
6.
Isikan
Formulir
·
Judul : Isi dengan judul blog yang di inginkan. Contoh : Goresan
Pena Sang Anak Kampung
·
Alamat : isi dengan alamat blog yang di inginkan. Ingat! Alamat
ini tidak dapat di edit kembali setelah dibuat, apabila anda ingin serius, maka
pilihlah nama yang benar-benar anda inginkan. Contoh :
goresankampung.blogspot.com
·
Template : pilih template (tampilan blog) yang disukai (ini dapat
ganti kembali).
·
Lanjutkan dengan klik tombol “Buat
blog!”.
7.
Untuk menghindari spam filter, sebaiknya anda
langsung posting sembarang saja. Klik tulisan “Mulai mengeposkan”
8.
Isi judul serta artikel. Akhiri dengan klik
tombol “Publikasikan”.
9.
Bagikan ke teman2 di google+
10. Silahkan
lihat blog anda dengan klik tombol “Lihat Blog”
11.
Tampilan Blogger
Rabu, 03 April 2013
Langganan:
Postingan (Atom)